
96 orang Anggota Muda telah siap menjadi relawan dengan bekal materi yang telah diberikan selama DIKLATSAR dan mempunyai komitmen untuk memajukan organisasi ini lebih baik di masa yang akan datang.
Setelah beberapa hari yang di lalui bersama dengan materi dan simulasi lapangan yang di lalui, diharapkan relawan muda ini mampu mengemban tugas dan amanah yang berpegang teguh kepada tujuh prinsip dasar gerakan palang merah dan bulan sabit merah internasional.
Mereka bersama-sama akan menjalankan tugas kemanusiaan dibawah naungan palang merah.
Telah banyak dalam 11 hari ini mereka menerima ilmu dan sekarang tinggal aksi dari Anggota Muda angkatan 21 yang akan mereka berikan kepada organisasi ini, bukti nyata untuk memajukan organisasi ini, masa depan organisasi ini , KSR PMI Unit Universitas Negeri Padang.
"Kita tidak selalu bisa membangun masa depan generasi muda kita, tapi kita bisa membangun generasi muda kita untuk masa depan. (Franklin D. Roosevelt)"
-Dhany_1412
0 komentar:
Posting Komentar